Tanggal : 24 Mar 2021 20:04:25 • Penulis : admin • Dibaca : 948 x
Karanganyar, kpu.go.id – Dinas Kesehatan Kabupaten Karanganyar mendatangi Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Karanganyar untuk menjalin kerja sama, mendukung suksesnya program vaksinasi Covid-19 kepada masyarakat.
KPU diharapkan dapat membantu sosialisasi vaksinasi sehingga meningkatkan pemahaman masyarakat untuk ikut serta dalam penularan dan penyebaran Covid-19. “Mari kita sukseskan pelaksanaan vaksinasi ini, jangan takut untuk divaksinasi, jangan percaya berita hoaks tentang vaksinasi dan tetap patuh pada protokol kesehatan,” ujar Kepala Seksi Promosi dan Pemberdayaan Masyarakat Dinkes Kabupaten Karanganyar Mujiran, saat menjadi pembina Apel, Rabu (24/03/2021).
Mujiran berharap seluruh jajaran KPU Karanganyar berperan aktif menginformasikan dan membantu memberikan edukasi yang efektif terkait vaksinasi Covid-19 ini. Agar masyarakat mengetahui, memahami dan mau menerima vaksinasi.
Senada, Ketua KPU Kab Karanganyar Triastuti Suryandari meyakini melalui kegiatan sosialisasi akan terbentuk pemahaman masyarakat yang baik terkait program vaksinasi Covid-19. Melalui vaksinasi menurunkan angka kesakitan dan kematian akibat Covid-19 dan melindungi masyarakat dari Covid-19. (aha/ed diR)
Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Banyumas kembali mengadakan program Ngobrol Demokrasi KPU Banyumas (Ngodemas) ...Selengkapnya...
Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Semarang menerima hasil riset evaluasi Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Semarang (Pilbup) 2020 ...Selengkapnya...
Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Sumba Tengah menyerahkan bantuan paket sembako ke korban banjir di Sumba Timur ...Selengkapnya...
Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Karanganyar melakukan koordinasi dengan Dinas Pemberdayaan Perempuan Perlindungan Anak ...Selengkapnya...
Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Serang meluncurkan Aplikasi Sistem Informasi Administrasi Pemilu (Siapem) ...Selengkapnya...